Mengamankan Akun Facebook Dengan Mengaktifkan HTTPS [HTTP + SSL/TLS + TCP]

Kali ini saya akan memberikan sedikit tutorial kuno tentang security Facebook. Tutorial ini untuk menghindari serangan SNIFFING dan atau Man In The Middle Attack.

Buat para master yang sudah jago pasti sudah mengetahuinya


Apa itu HTTPS ?

Pasti sudah banyak yang mengetahuinya, HTTPS itu singkatan dari (Hyper Text Transfer Protocol Secure) yaitu protokol transmisi data secara aman. Data yang ditransfer melalui protokol ini akan diacak sehingga sulit bagi pembajak/sniffer untuk melihat isi data tersebut.

Kumpulan protokol yang membentuk HTTPS adalah HTTP yang dituangkan di atas SSL (Secure Socket Layer) atau TLS (Transport Layer Security).

Dengan adanya HTTPS, kerahasiaan data akan berlaku di perjalanan antara client hingga server. Sedangkan di dalam komputer client atau server itu sendiri, data memungkinkan untuk disadap dengan penyadapan di level sistem operasi, misal dengan keylogger
ok langsung saja ke TKP ya,, langkah pertama yang harus dilakukan:

1. Setelah login ke akun Facebook anda, silahkan pilih AKUN

2. Pada bagian Pengaturan, cari Keamanan Akun dan klik GANTI

3. Centang pada Jelajahi Facebook pada koneksi aman (https) bila memungkinkan dan
Kirimi saya email (optional), lalu SIMPAN

Dengan cara di atas, setidaknya anda telah memperkecil resiko akun Facebook anda dibajak oleh para sniffer yang tidak bertanggung jawab.

0 komentar:

About Me

Foto Saya
-™Iwan™-
Tak ada yang tidak mungkin di dunia ini selama kita mau untuk berusaha.
Lihat profil lengkapku
Ganti Warna Teks


Ganti Background Blog ini


Pengikut

 
Blog Update Status Facebook
Blog Pendakian
Copyright© 2011 ~Cyber|Blog|Community~